Tips Mudah Bebas Finansial Untuk Sukses
Tips Mudah Bebas Finansial Untuk Sukses - Telah kita ketahui, bahwa pada umumya tidak semua orang yang kaya merasakan kebebasan finansial. Hal tersebut dikarenakan rasa was-was orang kaya yang merasa tertekan untuk terus menerus harus mengumpulkan uang demi mempertahankan gaya hidup dan tuntutan dari segala sisi.
Ilustrasi |
Dari beberapa pernyataan di atas, apakah kebebasan finansial yang sesungguhnya?
Kebebasan finansial merupakan sebuah definisi ketika kita mengetahui bahwa harta uang yang kita miliki cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar dan kebutuhan lainnya yang urgen. oleh sebab itu dalam artikel ini akan dibahas rangkuman tentang, 5 Cara Hidup Sukses Dengan Bebas Finansial yang bisa kalian jadikan referensi, yakni:
- Usahakan pengeluaran harus lebih rendah dibanding pemasukan
Membiasakan diri tidak terlalu mengeluarkan biaya hidup di luar kemampuan kita. Dengan demikian 20 - 40 % dari penghasilan kita harus ditabung dan sisanya digunakan untuk keperluan sehari-hari. Jangan terlalu sering berhutang, karena dengan memiliki kebiasaan berhutang dalam memenuhi hasrat konsumtif akan memicu beban hidup kita, karena semua hutang ataupun kredit tidak terlepas dari yang namanya bunga. Benar tidak?
Jadi kesimpulannya hidup hemat merupakan kewajiban yang harus dilakukan untuk sekarang ini, tapi ingat ! hemat tidak berarti perhitungan atau pelit, karena orang kikir itu tidak baik. - Atur strategi dalam membuat planing yang jitu
Segera tentukan tujuan baik dari keuangan kita, karena tujuan tersebut akan berbanding lurus terhadap pertanyaan hidup yang akan datang, seperti: apakah kita memiliki cukup uang untuk keperluan sekolah atau biaya pendidikan lainnya, atau keuangan yang cukup dalam membuat rencana liburan bersama keluarga?
Sehingga apa pun itu tujuan kita, kita harus pintar dan berpikir realistis dalam membuat strategi yang tepat. Lalu, jadikan strategi tersebut, seperti cara menabung yang baik dan wajib, sebagai kiat baik kebiasaan hidup kita.
Untuk penjelasan lebih lanjut, kiranya baca juga artikel tentang Cara Mudah Pemula Memulai Bisnis - Ciptakan income pasif / pemasukan pasif
Selain menggeluti pekerjaan utama, tidak ada salah kita mencoba dalam menciptakan aliran pendapatan pasif, atau pendapatan yang timbul sendiri. seperti dengan keuntungan dari investasi apa saja yang berjangka panjang, atau berbisnis online di dunia maya (menjadi publisher google adsense). - Cari pendapatan tambahan
Tentu manusia selalu dibuai dengan rasa tidak puas, seperti merasa gaji yang terasa pas-pasan, jika hal tersebut kita rasakan, kita harus segera mengencangkan ikat pinggang dan pikiran, dengan harus mencari cara dalam mendapatkan pemasukan tambahan. seperti halnya kita bisa memulai usaha micro yang sesuai dengan kemampuan atau menjual beberapa produk yang lagi trend. Misalnya, yang jago membuat kue bisa menjual kue kering di situs jejaring sosial atau berbisnis pakaian kaos anak muda. - Mempersiapkan dana talangan untuk hidup
Selain tabungan kita juga harus memikirkan dana talangan atau lebih jelasnya sebagai dana darurat, dan dana darurat harus dipisahkan dari tabungan, karena hal yang mendadak selalu memberikan beban finansial yang sangat berat bagi kita. Dana tersebut disarankan sebesar 3 kali pendapatan bulanan kita, karena jika kita tiba-tiba kehilangan sumber pemasukan, Kalian tetap aman selama tiga bulan ke depan, nah kasus tersebut sebagai contoh dimana dana talangan benar-benar dibutuhkan.
Bagimana inisiatif menyiapkan dana talangan?
Seperti pada tips sebelumnya, hidup hemat wajib dilakukan sebagai kiat sukses dengan bebas finansial, jadi sisihkan lah beberapa penghasilan kita, untuk dibentuk sebagai dana talangan yang berbeda dari dana tabungan.
Demikian artikel tentang Tips Mudah Bebas Finansial Untuk Sukses, semoga artikel dapat memberkan referensi yang baik dalam cara mengelola keuangan kalian untuk lebih baik kedepannya.
Sekian terima kasih.
Sampai jumpa di artikel selanjutnya.
Sampai jumpa di artikel selanjutnya.
Posting Komentar untuk "Tips Mudah Bebas Finansial Untuk Sukses"
Semua Komentar Yang Masuk Akan Melewati Proses Moderasi Admin.
So.. Berkomentarlah dengan Cerdas !!!
Terima Kasih
Regards: babangflash™