Google Adsense Memang Terbaik Tapi Bitcoin Lebih Menggiurkan
Google Adsense Memang Terbaik Tapi Bitcoin Lebih Menggiurkan - Dari judul yang telah kalian baca di atas, bukanlah bermaksud untuk menjelek-jelekkan kedua hal viral tersebut. Akan tetapi lebih kedalam mengulas sisi keuntungannya bagi para pegiat IM.
Sebelum masuk ke pembahasan inti, jawab dari ketiga pertanyaan berikut:
1. Apakah kalian sudah tahu pengertian Bitcoin ?
2. Apakah kalian yang membaca ini adalah termasuk Publisher Google Adsense?
3. Apakah kalian salah satu dari sekian banyak publisher Google Adsense yang ter-banned?
Baiklah, simpan jawaban kalian di dalam hati dan kembali fokus dalam mencerna artikel ini.
Jika kalian belum mengetahui, apa itu pengertian dari Bitcoin? Berikut akan saya jelaskan secara ringkas dan rinci.
Ketika mengetikkan kata kunci “Bitcoin” tanpa tanda kutip di pencarian google, maka akan banyak bermunculan artikel yang membahas mengenai esensi dari BItcoin.
Hasil pencarian nya pun sangat viral sekali, terhitung pada tanggal 17 Agustus 2016, hasil pencarian mengenai kata kunci “Bitcoin” mencapai 112.000.000 hasil.
Dengan demikian kita dapat berasumsi sedikit terkait dengan kehebohan Bitcoin Internet Marketer, bahwa seperti nya ini sangat menjanjikan sekali bagi kita yang menggeluti bisnis online agar dapat menambah pundi-pundi keuntungan.
Namun, khususnya di Indonesia perihal Bitcoin hanya Viral oleh kalangan komunitas tertentu saja, berbeda dengan Google Adsense yang sudah menjadi mitra sejuta umat.
Tentu nya bagi kalian yang mungkin belum tahu tentang esensi dan kegunaan Bitcoin, berikut penjelasan umumnya.
Sumber: http://pixabay.com/ |
Bitcoin tak ada bedanya dengan mata uang yang kita gunakan saat ini, yaitu sama-sama memiliki tujuan sebagai alat tukar dalam bertransaksi.
Namun walaupun tujuannya memang sama terhadap mata uang yang kita gunakan sebagai alat tukar bertransaksi.
Bitcoin tetaplah berbeda, baik itu dalam cara mendapatkannya dan keberadaanya, karena Bitcoin merupakan mata uang virtual yang sudah sangat popular dikalangan nya sejak tahun 2009.
Hebatnya lagi, bahwa pencetus Bitcoin bukanlah berasal dari sebuah lembaga atau perusahaan besar, melainkan dari seseorang yang menggunakan nama samaran, yaitu Satoshi Nakamoto.
Apa saja keistimewaan dari Bitcoin?
Keistimewaannya terletak dari kebebasan dalam penggunaannya, dalam artian tidak terikat atau terkontrol oleh Bank dan Pemerintah, oleh sebab itu banyak para pegiat IM dan IT berlomba-lomba memburu Bitcoin atau dengan menginvestasikan beberapa aset ke dalam Bitcoin, karena perihal Independennya tersebut.
Untuk nilai tukar 1 Bitcoin terhadap Rupiah adalah Rp. 7.650.600 (Kurs: 17 Agustus 2016, akan terus berubah seiring bertambahnya waktu).
Selain karena keistimewaan tersebut, Bitcoin juga terkenal dengan mudahnya dalam bertransaksi:
1. Tranfer mudah karena peer to peer (p2p), tanpa adanya control dari pusat atau sejenisnya
2. Bisa transfer kemana saja
3. Biaya transfer yang relative kecil
4. Adapun yang membuat Nilai Bitcoin semakin tinggi, Karena jumlah nya terbatas.
Terkait perihal transfer atau bertransaksi, Bitcoin menggunakan suatu Akun yang dapat dibuat secara gratis, yaitu Bitcoin Wallet.
Kabar baiknya Bitcoin Wallet telah hadir secara khusus di Indonesia, sehingga sangat direkomendasikan membuat Bitcoin Wallet pada laman situs vip.bitcoin.co.id yang pegang oleh PT Bit Coin Indonesia.
Bagaimana cara mendapatkan Bitcoin?
Untuk mendapatkan Bitcoin, terdapat banyak cara, yaitu dengan cara yang kompleks (mining), cara yang gratisan berburu Faucet, memasang banner, menjadi freelance yang dibayar Bitcoin, program PTC dan Trading Bitcoin yang merupakan salah satu terfavorit di Indonesia untuk saat ini, terbukti para senior di salah satu Forum Bitcoin selalu membahas terkait akan kenaikan dan turunnya nilai tukar Bitcoin.
Untuk perihal dengan cara yang kompleks, si pelaku harus menyiapkan sebuah komputer yang canggih dan mumpuni dalam menguraikan turunan matematika agar dapat mudah dalam menemukan Block baru BTC (Bitcoin), dikarenakan metode ini cukup sulit, otomatis rewards yang didapat sangat sepadan dengan yang dilakukan, yaitu jika si pelaku berhasil menemukan 1 Block BTC, maka si pelaku akan mendapatkan 25 BTC sebagai hadiahnya.
Namun karena dikhawatirkan akan terjadinya Inflasi pada Bitcoin, maka dewasa ini system membatasi peredaran Bitcoin di dunia dengan maksimal 21 BTC saja, sehingga rewards si pelaku Miner akan terus berkurang seiring waktu berjalan dengan sirkulasi Bitcoin tersebut.
Untuk cara yang lebih mudah atau dapat dikatakan gratisan, adalah dengan berburu faucet, menjadi freelance yang dibayar dengan Bitcoin, memasang Banner promosi dan PTC, seperti yang saya jelaskan di atas.
Bagaimana sudah mendapatkan gambaran?
Berikut video pengenalan Bitcoin, agar kalian semakin mudah untuk memahaminya:
Apakah kalian yang sudah menjadi publisher Google Adsense tertarik juga untuk menggeluti BIsnis Bitcoin ini?
Memang untuk saat ini, dalam mendapatkan Bitcoin masih terbilang mudah, apalagi jika kalian sudah terbiasa dengan yang namanya niat dan kerja keras, sama halnya ketika menjadi Publisher Adsense, Affiliasi dan marketing online lainnya.
Spoiler: Bagi kalian yang ingin mempelajari seluk beluk, tips , dan panduan super mengenai Publisher Google Adsense, kalian mesti baca tulisan brilian dari para pegiat STTMA, apa itu STTMA? STTMA (Si Tukang Tidur Main Adsense) merupakan program berdikari untuk mempelajari, mendalami dan praktek langsung dalam menuju Kesuksesan. Oleh sebab itu kalian wajib membaca nya di Belajar Google Adsense Bersama STTMA
Terkait dengan mudah tersebut, kata menggiurkan sangat tepat kita sandingkan kepada Bisnis Bitcoin ini.
Saya tidak menyarankan untuk kalian menyewa Cloud Mining bagi para pengelola blog atau website (mining seperti yang saya jelaskan di atas), akan tetapi lebih intens kedalam Publisher nya saja.
Karena ada salah satu situs mitra yang cukup menguntungkan dalam mendapatkan Bitcoin bagi para pemilik blog atau website, yaitu dengan cara memasang Banner promosinya.
Walaupun cara nya terdengar konvensional (memasang banner), akan tetapi komisi Bitcoin yang kita dapatkan bukanlah berdasarkan Pay Per Click atau Cost Per Click, melainkan berdasarkan jumlah Impression laman yang dibuka oleh pengunjung blog atau website kalian (CPI = Cost Per Impression), kabar baiknya untuk setiap pengunjung yang melakukan klik pada banner promosi tersebut juga disediakan bonus tambahan BTC bagi publisher tersebut.
Jadi komisi yang didapat dari mempromosikan banner tersebut mengunakan CPC dan CPI.
Sungguh sangat menggiurkan, apalagi jika traffic perhari blog atau website yang kalian kelola bisa mencapai 2000 atau lebih dari 10000 Pengunjung.
Website mitra Bitcoin yang saya maksudkan tersebut adalah Anonymous Ads, kiat pendaftarannya sangat mudah, tidak ribet, dan pastinya terbukti membayar, berikut screenshot dari bukti pembayaran yang dikirim langsung ke Bitcoin Wallet saya.
Dibawah ini screenshot terkait perihal statistic Impresi dan Click yang saya dapatkan ketika mulai mendaftar pada tanggal 26 Juli 2016 – 17 Agustus 2016.
Terkait dengan semua penjelasan Bitcoin yang telah saya sampaikan di atas, sepertinya sangat cocok untuk menjawab pertanyaan yang ke-3, yaitu:
Apakah kalian salah satu publisher adsense yang terkena Banned?
Jika iya, maka tak ada salahnya untuk mencoba mengumpulkan Bitcoin melalui kiat Banner Promosi tersebut.
Jangan pernah berputus asa terkait akun Adsense yang telah dibanned, karena masih banyak cara dalam mendapatkan penghasilan secara online baik itu menggunakan blog atau tidak menggunakan blog.
Karena sangat disayangkan sekali, jika blog kalian yang sudah memiliki traffic tinggi dibiarkan begitu saja, hanya alasan akun google adsense yang di banned.
Saya jamin, semakin tinggi traffic yang di hasilkan dari Blog kalian, maka akan semakin tinggi penghasilan Bitcoinnya melalui mitra Anonymous Ads tersebut. Jadi tak salah rasanya jika peran Bitcoin dapat dijadikan alternatif Google Adsense.
Ayo segera daftar diri kalian untuk segera menjadi Publishers Anonymous Ads.
Saya tegaskan kembali, bahwa tujuan dari penulisan ini bukanlah untuk menjelek-jelekan satu sama lain, akan tetapi lebih kedalam mengulas untuk berbagi informasi terkait alternatif pilihan yang baik dalam melakukan bisnis online yang menguntungkan, dan tentunya tidak merugikan orang lain.
Baca Juga: Bisnis Online Yg Cocok Untuk Mahasiswa dan Para Pengangguran
Apakah kalian termasuk dari 3 kriteria yang saya jelaskan di atas? Lalu apa yang ingin kalian manfaatkan terkait dengan bisnis online Bitcoin? Sertakan pendapat tersebut melalui kotak komentar yang disediakan dibawah ini.
Akhir kata saya ucapkan terima kasih.
Posting Komentar untuk "Google Adsense Memang Terbaik Tapi Bitcoin Lebih Menggiurkan"
Semua Komentar Yang Masuk Akan Melewati Proses Moderasi Admin.
So.. Berkomentarlah dengan Cerdas !!!
Terima Kasih
Regards: babangflash™