Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bosan? Ayo Mainkan 5 Games Android Terpopuler Ini

Babang Flash - Selain perangkat komunikasi, Android juga memiliki fungsi sebagai perangkat hiburan. Mendengarkan musik dan menonton film atau video, adalah fungsi hiburan yang tak asing lagi.Layar smartphone keluaran terbaru yang lebih lebar dan kapasitas RAM yang lebih besar membuat perangkat ini semakin mengasyikkan untuk ngegame. 
Bingung cari game terpopuler?berikut dibagikan 5 game online android terbaik di dunia,game android terbaik 2016,game android terbaik offline
Ilustrasi.
Sumber: http://www.pixabay.com/
Ada banyak sekali jenis permainan digital yang bisa dimainkan di smartphone Android, baik game offline maupun game online. 5 aplikasi game berikut iniadalah yang terbaik.

1.Minecraft
Permainan ini terdiri dari dua yaitu creative mode dan survival mode. Creative mode mengajak para pemain bereksplorasi membentuk dan memecah balok-balok menjadi sesuatu yang baru. Bisa berupa bangunan, atau benda-benda lainnya. 

Balok-balok yang digunakan memiliki berbagai warna dan tekstur mewakili berbagai elemen yang berbeda seperti batubata, air, tanah, batu, kayu, lumpur dll. Mode ini bisa dimainkan secara offline. Sedangkan survival mode bisa dimainkan secara offline dan online. 

Pada survival mode offline pemain harus bertempur mempertahankan diri melawan makhluk - makhluk asing seperti zombie, tengkorak, dll. Survival mode juga bisa dimainkan secara online melawan pemain lainnya (multiplayer) dari berbagai negara.

2. Clash of clans 
Ini adalah permainan yang hanya bisa dimainkan secara online bersama pemain lainnya. Para pemain harus bersatu membentuk kelompok pasukan untuk menyerang kelompok pasukan lainnya. Untuk mencapai tujuan itu mereka harus mendapatkan emas, elixir dan Dark Elixir. Ketiga elemen ini nantinya bisa digunakan membangun benteng, melatih pasukan dan memperkuat pertahanan. Permainan ini sedikit kompleks karena membutuhkan kejelian strategi pemainnya, sehingga lebih banyak dimainkan remaja atau orang dewasa.

3. FIFA 16 Ultimate Team 
Game ini bisa dimainkan secara offline, juga tersedia dalam versi konsol dan PC. Versi mobile atau Android bisa diunduh secara gratis. Misi permainan ini adalah mengumpulkan para pemain sepak bola terbaik dari seluruh dunia dalam sebuah tim. Game ini pasti cocok untuk Anda yang gemar sepak bola, entah sebagai pemain, pehobi taruhan bola, atau sekedar penonton setia. Grafis game yang halus pasti membuat Anda betah memainkannya. 

4. Plants vs Zombies 
Game ini juga bisa dimainkan secara offline. Pemain wajib menggunakan skillnya untuk menanam dan memelihara berbagai jenis tanaman untuk melawan para zombie masuk kedalam rumah dan memakan otak sipemain. Lahan untuk tanaman tersedia dalam 5 lajur dan zombie akan menyerang pada lajur terakhir. Zombie akan lebih kuat di malam hari dan pemain harus menanam jenis tanaman tertentu untuk mengatasi serangan ini. Pertama kali dirilis tahun 2009 sebagai game konsol dan game PC. Saat ini versi Android game ini telah dimainkan para pemain dari seluruh dunia. 

5. Candy Crush Saga 
Game ini pertama kali muncul sebagai fitur game di jejaring sosial Facebook di tahun 2012. Pemain diwajibkan mengatur berbagai bentuk permen yang berbeda agar menjadi 5 gambar permen yang sama. Konsep permainan ini samadengan game klasik Tetris. Bedanya, balok yang disusun kali ini adalah berbagai bentuk dan warna permen. Saat ini Candy Crush Saga juga telah tersedia untuk Android dan PC yang bisa diunduh secara gratis dan dimainkan secara offline. 

Posting Komentar untuk "Bosan? Ayo Mainkan 5 Games Android Terpopuler Ini"